Minggu, 06 Desember 2020

Jum'at Hari sibuk

KPU Kabupaten Kulon Progo Sibuk? 

Iya, tapi hari ini saja. Agenda kita menjaga stamina korsa dipadu dengan membangun hubungan cantik dengan sesama penyelenggara Pemilu dan para pihak dilakukan dengan gowes tipis-tipis (tapi tidak tipis menurut bu ketua) 😂. 

Gowes diakhiri dengan makan soto di KPU Kabupaten Kulon Progo, dengan protokol ketat, deteksi suhu, cuci tangan, pakai masker dan jaga jarak. Meskipun. Jaga jarak, suasana hati dan tatapan mata tetap dekat kok. 😂

Belum kering mangkok soto kami dan begitupun keringat kami, kami segera memulai jum-juman dengan kominfo yang mempresentasikan aplikasi epemilos votingnya sebagai bentuk supporting untuk kegiatan pemilos serentak daring se Kulon Progo, yang tahapannya akan dimulai pada tanggal 24 September sampai dengan 7 Agustus 2020 nanti. 

Proses daring produktif yang lumayan sprinter karena dikejar bedug jumatan ini, akhirnya menelurkan beberapa tindak lanjut ujicoba aplikasi melalui MAN 1 Kulon Progo. 

Selepas jumatan jum-juman berikutnya digelar bersama komisioner KPU DIY dan bagian diklih parmas sekretariat KPU DIY. 

KPU Kabupaten Kulon Progo menyampaikan proses yang sedang dilakukan dalam rangkaian kegiatan pemilos serentak daring. KPU DIY memberikan masukan dan apresiasi untuk kegiatan yang sedang dijalankan oleh kpu Kabupaten Kulon Progo. 

Jadilah hari jumat ini semakin terasa panjang, tetapi tetap menggairahkan. 

Selamat berakhir pekan